20 KK di Desa Kertoraharjo Terima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Triwulan IV

banner 468x60

Mata Publik -Luwu Timur –Sebanyak 20 keluarga di Desa Kertoraharjo, Kecamatan Tomoni Timur, menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk Triwulan IV periode Oktober, Nopember,Desember pada Rabu (11/12/2024). Total bantuan sebesar Rp18 juta diserahkan langsung kepada 20 Kepala Keluarga Penerima Manfaat (KPM), dengan masing-masing keluarga menerima Rp.900 ribu.

Penyerahan bantuan berlangsung di Kantor Desa Kertoraharjo dan dihadiri Camat Tomoni Timur Yulius, Pj. Kepala Desa Kertoraharjo I Wayan Darmayasa, Sekretaris Desa, Ketua BPD, Babinkamtibmas, Pendamping Desa, serta para penerima manfaat.

banner 336x280

Dalam sambutannya, Camat Tomoni Timur Yulius menekankan pentingnya penggunaan dana bantuan pemerintah tersebut secara bijak.

“Bantuan Langsung Tunai ini adalah bentuk kepedulian pemerintah dalam meningkatkan ketahanan ekonomi masyarakat, terutama mereka yang kurang mampu secara finansial. Saya berharap bantuan ini digunakan sesuai kebutuhan, bukan keinginan. Jika memungkinkan, jadikan modal usaha produktif. Meskipun jumlahnya kecil, jika dikelola dengan baik, bisa memberikan hasil yang besar,” ujar Yulius.

Senada dengan itu, Pj. Kepala Desa Kertoraharjo I Wayan Darmayasa menambahkan bahwa penyaluran bantuan ini mencakup periode Oktober hingga Desember 2024.
“Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” kata I Wayan Darmayasa.

Program BLT DD ini merupakan upaya pemerintah dalam meringankan beban ekonomi masyarakat desa serta memberikan stimulus untuk meningkatkan taraf hidup warga di tengah tantangan ekonomi yang terus berlangsung. (Red)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *